Minggu, 24 Agustus 2008

Berkurban Untuk Mayit

Fatwa Asy Syaikh Muhammad bin Shalih Al Utsaimin rahimahullah :
Berkurban disyariatkan untuk yang masih hidup sebab tidak terdapat dari Nabi Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam, tidak pula dari para shahabat yang aku ketahui, mereka berkurban untuk orang-orang yang sudah meninggal secara khusus/tersendiri. Putra-putri Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam telah meninggal saat beliau masih hidup, demikian pula telah meninggal istri-istri dan kerabat-kerabatnya, Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam tidak berkurban untuk satu orangpun dari mereka. Beliau tidak berkurban untuk pamannya (Hamzah), tidak juga untuk istrinya (Khadijah dan Zainab binti Khuzaimah), tidak pula untuk ketiga putrinya dan seluruh anak-anaknya. Seandainya ini termasuk perkara yang disyariatkan niscaya Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam akan menerangkannya dalam sunnahnya, baik itu ucapan maupun perbuatan, akan tetapi hendaknya seseorang berkurban untuk dirinya dan keluarganya. Dan adapun mengikutsertakan mayit/orang yang sudah meninggal maka telah dijadikan dalil untuknya bahwa Nabi Shallallahu 'Alaihi Wa Sallam berkurban untuknya dan untuk keluarganya, sedangkan keluarganya mencakup istri-istrinya yang telah meninggal dan istri-istrinya yang masih hidup dan juga beliau berkurban untuk umatnya yang di antara mereka ada yang sudah meninggal dan juga yang belum ada. Akan tetapi berkurban untuk mereka (orang-orang yang sudah meninggal) secara khusus/tersendiri aku tidak mengetahui ada asalnya dalam sunnah.
(Sumber : Syarhul Mumti’ 7/455 karya Ibnu Utsaimin rahimahullah)
Buletin Al Wala’ Wal Bara’ diterbitkan oleh : Yayasan As Salafiyyah, Jln. Sekelimus VII nomor 11 Bandung Telp. (022) 7563451. Pembina Al Ustadz Abu Hamzah Yusuf (Murid Syaikh Muqbil Al Wadi’i rahimahullah). Pemesanan : Shalih, Jln. Sekelimus VII nomor 11 Bandung Telp. (022) 7Rahmat Islam Untuk Rahmat Purnomo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sukron buat komentar Akhi dan ukhti

 
Copyleft © 2008-2013 Design by pocongseXy | Aa Wahyu and Art and Web Design | Powered by Blogger